Hero Background
Berita Hukum
peraturan
Penyerahan Dokumen Alih Bahasa Produk Hukum Kota Bogor oleh Ditjen PP Kemenkumham

Bertempat Di Ruang Rapat Abinaya Bagian Hukum dan HAM Setda Kota Bogor, Bagian Hukum dan HAM menerima Kunjungan dari Ditjen PP Kemenkumham. Kunjungan ini merupakan tindak lanjut dari kunjungan Tim JDIH Kota Bogor terkait alih bahasa produk hukum Kota Bogor Jum'at (16/08).

Kunjungan yang dipimpin langsung oleh Direktur Pengundangan, Penerjemahan, Publikasi, dan Sistem Informasi Peraturan Perundang-undangan, Dr. Alpius Sarumaha, SH.,MH bersama Tim Penerjemah Peraturan Perundang-Undangan dan diterima oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Drs. Hanafi, M.Si, Kepala Bagian Hukum dan HAM, Alma Wiranta, S.H., M.Si (Han) bersama para Manajer Bagian Hukum dan HAM.

Agenda kunjungan kali ini adalah Penandatanganan dan Penyerahan secara Simbolis Produk Hukum Kota Bogor yaang sudah di harmonisasi dan di Alih Bahasa. Dalam sambutannya, Alpius menyampaikan bahwa Terjemahan resmi hanya dikeluarkan oleh kementerian yang ditugaskan yaitu Kementerian Hukum dan HAM dan telah ditandatangani oleh Dirjen PP. 

"Mekanisme yang sudah dilalui beberapa hari yang lalu dan kemudian difinalisasi serta sudah ditandatangani oleh Bapak pemangku kepenetingan di sini. Kalau ini sudah disepakati maka tentu kami tinggal menyampaikan kepada Pak Dirjen, setalah Pak Dirjen menandatangani diserahkan kembali artinya siap untuk disebar luaskan di JDIH Kota Bogor", tambahnya. 

Selain itu, Asisten Perekonomian dan Pembangunan menyambut baik kegiatan ini.  "Produk Hukum yang sudah di terjemahkan ini nantinya dapat menjadi penguat di Kota Bogor, khususnya pada bidang investasi, sehingga tidak hanya investor dalam negeri saja yang bisa memahami regulasi dan Peraaturan di Kota Bogor, namun investor luar pun bisa memahami dan diharapkan dapat membantu mereka kedepannya."

Bagian Hukum dan HAM Setda Kota Bogor akan terus bersinergi dan meningkatkan kerja sama dalam menerjemahkan 170 Perda dan Produk Hukum Kota Bogor llainnya bersama dengan Ditjen PP agar kedepan seluruh Produk Hukum dapat di terjemahkan dan disebar luaskan kepada masyarakat luas.

2024-08-16

Silahkan chat dengan tim kami Admin akan membalas dalam beberapa menit
Halo, Ada yang bisa kami bantu? ...
Mulai chat...