Hero Background
Berita Hukum
peraturan
Orkestrasi Transformasi JDIH Kota Bogor 5.0

Bertempat di Ruang Rapat Paseban Sri Bima Balaikota Bogor. Bagian Hukum dan HAM Setda Kota Bogor bersama Tim JDIH Kota Bogor berkesempatan untuk melaksanakan Orkestrasi dan Peresmian Transformasi Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum 5.0. acara ini di hadiri dan diresmikan langsung oleh PJ Wali Kota Bogor, Dr. Hery Antasari, S.T., M.Dev.PLG, dan Kepala Pusat JDIHN, Jonny P. Simamora, S.IP., M.Si. beserta Tim JDIHN. Acara ini juga dihadiri oleh Kepala Cabang Bank BJB Kota Bogor, Heru Baharudin, Sekretaris Daerah Kota Bogor, Dr. Ir. Hj. Syarifah Sofiah D., M.Si. serta seluruh Kepala Perangkat Daerah, Dirut BUMD, Camat juga Lurah se-Kota Bogor hari selasa (30/07).

Kepala Bagian Hukum dan HAM, Alma Wiranta menyampaikan laporan kegiatan pelaksanaan Launching JDIH ini. dalam penyampaiannya, JDIH Kota Bogor secara konsisten meraih Juara ke 2 Nasional dan Juara 1 Provinsi. Hal ini tidak lepas dari seluruh pihak yang terlibat dalam dukungannya untuk JDIH dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya. Juga menyampaikan secara khusus kepada Camat dan Lurah yang sudah ikut membantu melakukan Voting pada pemilihan JDIH terbaik se-Jawa Barat. Harapannya dengan adanya JDIH baru ini, bisa lebih dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat dengan adanya beberapa penambahan fitur baru pada JDIH Kota Bogor. 

Setelahnya, PJ Wali Kota Bogor menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bagian Hukum dan HAM atas upayanya untuk terus memberikan pelayanan dalam hal ini informasi hukum yang berkualitas dan transparan untuk masyarakat di Kota Bogor Khususnya. Pemerintah Kota Bogor selalu mendukung penuh upaya dan inovasi yang dilakukan oleh JDIH Kota Bogor, termasuk dalam peluncuran transformasi JDIH 5.0 yang bertujuan untuk lebih meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat.

Kepala Pusat JDIHN pun dalam penyampaiannya, sangat menyambut dengan baik adanya perubahan tampilan JDIH Kota Bogor ini dengan tetap berpegang teguh pada prinsip JDIH yaitu memberikan informasi hukum secara transparan kepada masyarakat serta memastikan akses yang mudah dan cepat terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku seperti yang tertuang dalam Peraturan Presiden Nomor 33 Tahun 2012 tentang Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Nasional.

Transformasi ini menjadi semangat baru Bagian Hukum dan HAM dalam melaksanakan pelayanan kepala publik khususnya dalam menyediakan sarana informasi hukum yang transparan, cepat dan mudah. JDIH Kota Bogor akan terus berinovasi dengan memanfaatkan teknologi digital untuk meningkatkan aksesibilitas dan efisiensi dalam penyediaan informasi hukum dan dapat menjangkau tidak hanya masyarakat Kota Bogor Khususnya, namun juga Masyarakat Seluruh Indonesia pada umumnya.

2024-07-30

Silahkan chat dengan tim kami Admin akan membalas dalam beberapa menit
Halo, Ada yang bisa kami bantu? ...
Mulai chat...